Posted on

Nasi lemak merupakan makanan Malaysia. Makanan ini sedikit mirip dengan nasi uduk di Indonesia. Terlebih, nasi lemak juga kerap disajikan dengan lauk yang lengkap.

Untuk mencicipi lezatnya nasi lemak, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan rice cooker dan bahan sederhana dan mudah dijumpai di sekitar. Yuk, bikin resep nasi lemak khas Melayu dengan tutorial di bawah ini.

Baca Juga: Perbedaan Nasi Lemak Malaysia dan Nasi Uduk Indonesia

Resep Nasi Lemak Khas Malaysia

Bahan-Bahan Utama:

  • 6 cup santan air
  • 1 daun pandan
  • 4 gelas beras yang telah dicuci bersih
  • Garam secukupnya

Bahan Sambal:

  • 1 bawang bombay
  • 2 cup ikan teri atau bilis
  • 1 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 4 sdm cabai yang sudah digiling
  • Air secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Asam jawa secukupnya
  • Minyak secukupnya

Bahan Pelengkap:

  • Mentimun
  • Kacang tanah sangrai
  • Telur rebus
  • Untuk bahan pelengkap, sesuaikan dengan selera kamu masing-masing

Cara membuat:

  1. Langkah pertama yang dapat dilakukan yaitu cuci beras terlebih dahulu sampai bersih lalu simpan ke dalam pot rice cooker.
  2. Tambahkan daun pandan, santan dan garam ke dalam secukupnya atau sesuaikan dengan selera lalu aduk sampai rata.
  3. Masak nasi di dalam rice cooker sampai nasi tersebut matang.
  4. Jika sudah matang, diamkan selama kurang lebih 10 menit. Lalu, aduk nasi dengan rata sampai tidak ada yang menggumpal.
  5. Langkah selanjutnya yaitu, masak sambal teri. Panaskan minyak terlebih dahulu lalu goreng ikan teri sampai gurih dan kering lalu tiriskan.
  6. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai mengeluarkan aroma harum. Kemudian masukkan cabai giling dan tambahkan bumbu penyedap seperti gula dan garam. Aduk hingga merata.
  7. Tuangkan air dan masak sampai mendidih.
  8. Setelah itu, masukkan ikan teri dan air asam jawa. Masak seluruh bahan sampai tak tersisa minyak. Jangan lupa untuk mencicipi rasa sebelum dihidangkan.
  9. Langkah terakhir adalah sajikan nasi lemak tersebut dengan bahan tambahan yang telah kamu sediakan sebelumnya.

Demikian adalah resep dan langkah-langkah cara memasak nasi lemak di rumah dengan praktis. Yuk cobain sekarang!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *